Kapolda Sultra Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Seleksi Pengadaan CPNS Polri T.A. 2017

 
Tribratapoldasultra.com­­_Polda
Sultra – Biro Sumber Daya Manusia (SDM) selaku panita daerah seleksi pengadaan CPNS Polri T.A. 2017 melaksanakan kegiatan penandatanganan pakta integritas dan pengambilan sumpah seleksi pengadaan CPNS Polri T.A. 2017. Bertempat di Aula Dhacara Mapolda Sultra, Jumat (29/9).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra) Brigjen Pol. Andap Budhi Revianto, S.I.K. dan dihadiri pejabat utama Polda Sultra, panitia seleksi, pengawas internal dan ekternal serta para peserta seleksi pengadaan CPNS Polri T.A. 2017.
Mengawali kegiatan perwakilan panitia dan peserta membacakan pakta integritas dan penandatanganan pakta integritas serta dilanjutkan dengan pengambilan sumpah panitia dan peserta.
Kapolda
Sultra  menyampaikan esensi dari pakta integritas yaitu panitia dan peserta dilarang melakukan persekongkolan, memberi atau menerima suap, KKN dengan janji meluluskan peserta.
 
“Apabila dalam proses seleksi ada hal-hal yang menyimpang segera laporkan, tidak ada yang main-main,
sanksinya tegas dan keras jika  terdapat
oknum yang melakukan penyimpangan,” ujar Kapolda.
 
Terakhir Penekanan Kapolda Sultra dalam seleksi ini yaitu
kepada para calon peserta untuk mengikuti ketentuan yang ada, berkompetisi
secara sehat, jujur dan percaya diri akan kemampuan dirinya tidak terpengaruh
kepada siapa pun.
 

Tinggalkan Komentar