Kapolda Sulawesi Tenggara Brigjen Pol. Drs Agung Sabar Santoso,SH.,MH dan Danrem 143/Halu Oleo Kolonel Inf Immanuel Ginting, SE, Wakapolda Sultra serta anggota dan Staf masing masing instansi melakukan gowes bareng.
Rombongan goweser mengambil start dari KP3 Kendari,Melewati Kendari Beach, hingga menyelesaikan perjalanan sekitar 30 kilometer di Mapolda Sulawesi Tenggara, Jumat (28 Nop 2016).
Kegiatan Gowes bareng Kapolda, Danrem, Wakapolda serta Pejabat utama dan Staf, sebagai tuan rumah Kapolda Sulawesi Tenggara,
Gowes bareng tersebut merupakan program kegiatan rutin seminggu sekali, yang dilaksanakan Kepolisian dan TNI dalam rangka mempererat jalinan silaturahmi dan kebersamaan.
Kegiatan Gowes dimulai pukul 06.00 wita dan berakhir di Mapolda Sultra, diakhiri dengan acara Ngopi bareng di Lobby Mapolda Sultra.
Menurut Kabid Humas Polda Sultra AKBP Sunarto, kegiatan ini adalah kegiatan yang rutin dilaksanakan Polda Sultra dan jajarannya selain untuk menjaga kesehatan yang manfaatnya secara individual, mempererat silaturrahmi adalah manfaat yang lebih besar lagi .