Pengamanan Hasil Ujian Tingkat Smp/Mts Berjalan Kondusif

Tribratanews.sultra.polri.go.id-Bhabinkamtibmas Desa Barangka Polsek Kapontori Brigadir Giarto pada hari Senin 28 Mei 2018 pukul 13.30 Wita.

Melaksanakan patroli dialogis sekaligus pengamanan pengumuman hasil UNBK yang bertempat di MTS N 4 Buton yang di dampingi oleh kepala sekolah Bpk Arwiy SPd dalam kegiatan tersebut sebagai bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan kepada siswa apabila setelah melihat hasil pengumuman supaya tidak berbuat sesuatu  yang dapat merugikan diri sendiri,orang lain dan pihak sekolah serta keluarga seperti Mencoret-coret pakaian mengunakan pilox,merusak fasilitas sekolah ataupun fasilitas umum dan kebut-kebutan dalam mengunakan kendaraan bermotor bagi yang berkendara,hal tersebut perlu bhabinkamtibmas sampaikan guna menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan dan demi kebaikan para siswa.

Dan setelah di umumkan oleh pihak sekolah ternyata hasil UNBK bahwa semua siswa MTSN 4 Buton yang mengikuti UNBK sebanyak 55 orang di nyatakan lulus serta mendapat nilai hasil UNBK tertinggi tingkat MTS se-Kab.Buton.Hal tersebut di sampaikan oleh kepala sekolah MTS N 4 Buton Bpk.Arwiy SPd dan tentunya selama pelaksanaan kegiatan tersebut berjalan lancar dan kondusif.

Tinggalkan Komentar