Tribratanews.sultra.polri.go.id – Jelang arus mudik lebaran idul fitri 1439H, Kapolda Sultra Brigjen Pol Iriyanto, S.I.K lakukan pengecekan kesiapan pengamanan arus mudik di Pelabuhan Nusantara Kendari dengan menggunakan sepeda motor trail, Kamis 7 Juni 2018.
Selain di pelabuhan, Kapolda juga melakukan cek pos pengamanan serta melakukan sidak harga bahan pokok di pasar sentral Mandonga.
Pengecekan di pelabuhan Nusantara yakni untuk memastikan keamanan Arus Mudik lebaran dan antisipasi kelonjakan penumpang yang akan menyebabkan over kapasitas. Kapolda mengatakan kepada semua kapten kapal agar memastikan keamanan bagi seluruh penumpang kapal terutama menyediakan alat-alat keselamatan.
Saat memantau pos pengamanan Idul Fitri Kapolda menekankan kepada para personel yang bertugas agar memaksimalkan Pengamanan dengan menggunakan fasilitas yang telah disediakan terutama sarana penunjang untuk komunikasi.
“Sidak kali ini untuk memastikan kesiapan armada untuk angkutan lebaran serta antisipasi adanya lonjakan harga bahan pokok,” pungkas Brigjen Pol Iriyanto.