Dalam rangka menindaklanjuti Operasi Kewilayahan “Bina Waspada Anoa 2016” yang digelar oleh jajaran Polda Sulawesi Tenggara, dimana yang menjadi sasaran operasi ini adalah kegiatan pendataan, pembinaan dan penyuluhan faham radikalisme, terorisme dan anti Pancasila diwilayah hukum Polda Sulawesi Tenggara.
Hari ini Kamis (11/10/2016) bertempat di aula Dhacara Mapolda Sultra, Direktorat Binmas sebagai fungsi yang dikedepankan menyelenggarakan Deklarasi Polda Sultra dan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Prov Sultra.
Maksud dari diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kerukunan antar umat beragama melalui wadah FKUB bersama Kepolisian di daerah Sulawesi Tenggara ini. Sedangkan tujuannya agar secara bersama sama dapat mencegah timbulnya faham radikal, terorisme dan anti Pancasila.
Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementrian Agama Sultra H M Ali Irfan SE MM MAK mengatakan terima kasihnya kepada pihak Polda, hal ini sudah lama diinginkan oleh pihak Kementrian, karena memang perlu adanya stimulan dari pemerintah khususnya oleh pihak Kepolisian agar FKUB ini bisa lebih berperan. Tidak hanya sekedar menjadi pemadam kebakaran bilamana telah terjadi hal hal yang tidak diinginkan terkait dengan pencideraan antar umat beragama. Kegiatan ini menjadi angin segar dan penambah semangat bagi FKUB dalam berkiprah.
Ditambahkan oleh Ketua FKUB Prov Sultra Drs H Abd Hamid rasa terima kasih kepada Kapolda Sultra atas inisiatif deklarasi bersama ini dalam menjaga kerukunan antar umat beragama di Sultra sehingga diharapkan mampu menangkal faham faham radikal terorisme dan anti Pancasila.
“Terima kasih pak Kapolda, kami di FKUB Sultra merasa tersanjung dan menyambut baik atas upaya dari pak Kapolda ini”, terangnya.
Kapolda Sultra Brigjend Pol Drs Agung Sabar Santoso SH, MH menekankan pentingnya pemahaman bersama semua pihak tentang adanya faham faham yang mengarah kepada anti Pancasila, faham radikal dan terorisme. Semoga ini menjadi penguatan pemahaman terhadap persatuan kesatuan bangsa sehingga bisa menangkal segala bentuk gangguan yang akan merongrong keutuhan bangsa.
Kabid Humas Polda Sultra AKBP Sunarto menambahkan kegiatan ini sebagai puncak kegiatan Operasi Bina Waspada yang telah digelar selama 1 bulan.
Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Wakapolda Sultra dan seluruh pejabat utama Polda, Kepala Kesbangpol Prov Sultra dan Pengurus FKUB Prov Sultra dan kota Kendari.