Kapolres Muna Bantu Masyarakat Yang Sulit Melintas Di Jalur Ronta-Maligano

Tribratanews.sultra.polri.go.id – Menjadi seorang pemimpin tidak selamanya harus berada dibelakang meja dan hanya mengarahkan telunjuknya saja, mungkin inilah yang selalu ada dibenak seorang AKBP. Agung Ramos Paritongan Sinaga, S. Sos, SH.,M.Si.

Kendatipun dirinya memangku jabatan sebagai Kapolres Muna, yang mengendalikan tiga wilayah Kabupaten yaitu Muna, Muna Barat dan Buton Utara, namun kerendahan hati terlihat selalu tertanam pada perwira dua melati ini.

Sekitar Jam 14.00, wita, tepatnya pada hari Kamis (5/7), ketika Kapolres Muna meninggalkan Buton Utara, usai Memimpinn BKO porsonil Brimob Polda Sultra dalam pengamanan pleno KPU Buton Utara, sekaligus menyaksikan perjalan pleno KPU agar tidak terjadi kecurangan.

Kapolres yang mengendarai mobil Navara double cabin, disusul dengan Mobil Patroli Polsek Bone Gunu yang dipimpin langsung Kapolsek Bone Gunu, IPDA.Sunarton, SH. melintas di jalan antara Ronta Maligano, tepatnya di kilo 14, Kapolres Muna melihat ada beberapa kendaraan yang terjebak dalam lumpur.

Dengan sigap Kapolres Muna yang berada diatas Mobil turun menghampiri mobil yang paling terdepan, lalu memberikan sedikit arahan kepada pengemudi mobil tersebut, kemudian dengan seragam lengkapnya Kapolres Muna mendahului anggotannya mendorong mobil tersebut.

Kejadian itu spontan membuat Kapolsek Bone Gunu dan beberapa anggota dari polsek Bone gunu segera membantu mendorong mobil tersebut, sebahagian lagi mengganjal ban depan dan belakan agar tetap maju.

Selain anggota Polsek Bone gunu, beberapa masyarakat yang berada ditempat tersebut bersama beberapa pengendara lainnya juga ikut membantu melakukan evakuasi terhadap mobil mobil yang terjebak lumpur pada jalan tersebut.

Evakuasi yang berlangsung sekitar dua jam, karena ada belasan mobil yang mencoba menerobos dan akhirnta terjebak dalam lumpur, sehingga menyebabkan pakaian dan wajah Kapolres Muna beserta anggotanya penuh percikan lumpur.

Setelah melihat kondisi belasan kendaraan sudah aman terkendali dan menyampaikan pesan kantibmas kepada pengguna jalan Kapolres melanjutkan perjalanan menuju maligano.

 “Buat saya ini bukan sesuatu hal yang harus dipuji, namun patut untuk disyukuri, karena tradisi gotong royong bagi masyarakat Pulau Muna ini, ternyata masih besar. Dan kami sebagai polisi menjadi sebuah tanggung jawab untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ujar Kapolres Muna.

Tinggalkan Komentar