Tribratanews.sultra.polri.go.id – Polres Kolaka Berduka dengan Kehilangan salah satu Personil terbaiknya. Almarhum Bripka Fredy Saleh, pada hari minggu Kemarin menghembuskan nafas terakhirnya, almarhum meninggal karena penyakit yang dia derita.
Untuk menghormati jasa almarhum, pada senin pagi tadi (30/07/2018) sekitar Pukul 10.00 wita bertempat di kediaman orang tua Almarhum, jenazah almarhum di Upacarakan secara Dinas Kepolisian yang dipimpin Oleh Kabag Ops Polres Kolaka Kompol Taufiq Saiful Bahri.
Dalam upacara yang berlangsung hikmat padi tadi, dihadiri oleh para personil Polres Kolaka serta personil Polsek-polsek yang ada dijajaran polres Kolaka hadir pula Waka Polres Kolaka Kompol Moh. Yosa Hadi SIK, Kabag Sumda Polres Kolaka, Para Kasat dan Kapolsek di jajaran Polres Kolaka.
Dalam proses pengangkatan jenazah Almarhum dari rumah duka ke tempat peristirahatannya yang terakhir para personil Polres Kolaka dan keluarga almarhum bersama-sama mengangkat jenazah almarhum. Tidak hanya keluarga maupun rekan kerja almarhum yang mengangkat jenazahnya, tetapi para pimpinan beliau juga ikut serta mulai dari Kapolsek Hingga Waka Polres Kolaka Kompol Moh. Yosa Hadi SIK, juga ikut serta mengantarkan almarhum ketempat peristirahatannya yang terakhir.