Bhabinkamtibmas Desa Wobula Pasarwajo Polres Buton pimpin Masyarakat Aspal Jalan Rusak

Bhabinkamtibmas desa Wabula kec Pasarwajo Kab BUTON,Brigadir La Sahari bersama masyarakat dan Mahasiswa KKN-P unidayan, Kamis tgl 15-Sept 2016 melaksanakan pengaspalan jalan poros Wabula – Holimombo. 
Pengaspalan tersebut menggunakan dana swadaya dari masyarakat, sehingga hari Rabu kemarin dapat membeli Aspal untuk kedua kalinya sebanyak 19 ton untuk mengaspal jalan pendakian yg rusak parah dan sudah sering menyebabkan kecelakaan.
 
Giat ini atas inisiatif Bhabinkamtibmas Desa Wabula bersama Sekretaris BPD Desa Wasuemba an. Abdul Wahid, S.Pd, M.Si dan anggota BPD an. La Wora dengan mengatas namakan tokoh masyarakat dalam proposal pengumpulan dana an. H. Halauddin.
” Kami melaksanakan kegiatan karena prihatin dengan keadaan jalan poros Wabulo – Holimombo yang rusak parah, dan sering terjadi kecelakaan” Ungkap Polisi Berpangkat Brigadir ini.
” Ini Murni swadaya masyarakat, kami berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat dapat merasa nyaman dan kecelakaan tidak terjadi lagi” tutupnya.
Giat ini sdh yg kedua kalinya dilakukan untuk tahap pertama dana yg terkumpul sekitar 13 juta, dan tahap kedua dana terkumpul 12 juta. Aspal yg dibeli untuk tahap 2 ini sekitar 19 ton dr PT. WIKA dengan harga 300 ribu / ton. 
Rencana masih akan dilanjutkan lagi karena jalan tanjakan yang menjadi prioritas pengaspalan masih banyak yg belum di aspal, dan sangat membahayakan.

Tinggalkan Komentar