Tribratanews.sultra.polri.go.id – Masih dalam rangka memberikan bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak pandemi covid-19, kali ini dipimpin Dir Intelkam Polda Sultra Kombes Pol Suswanto, S.I.K., M.Si membagikan 293 karung beras 10 kg kepada warga Kelurahan Sanua, Kecamatan Kendari Barat, Selasa 16 Juni 2020.
Dalam pembagian sembako kali ini juga turut bersama-sama menggandeng perwakilan Mahasiswa UHO serta Mahasiswa Papua yang turut berpartisipasi dalam membantu membagikan baksos.
Kepada masyarakat harap bersabar dalam menghadapi ujian pandemi covid-19 ini, meskipun kita tengah memasuki new world order atau tata dunia baru tetapi tetap harus memperhatikan protokol kesehatan.
Dengan dibagikan sembako agar mencukupi kebutuhan logistik dan Pangan selama pandemi kepada masyarakat yang terdampak dan sangat membutuhkan, karena ditengah-tengah pandemi saat ini yang dibutuhkan adalah semangadhh kebersamaan untuk Saling membantu seperti pembagian baksos yang dilaksanakan oleh Polda Sultra.