Personel Polres Bombana Galang Dana Untuk Korban Bencana Alam di Masamba.

Tribratanews.sultra.polri.go.id-Bombana-, Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, personel Polres Bombana mengumpulkan dana untuk membantu para korban bencana alam di Masamba Kab. Luwu Utara Sulawesi Selatan.

Kegiatan penggalangan dana untuk kemanusiaan tersebut berlangsung usai pelaksanaan apel pagi. Senin (20/7/2020)

Terlihat Personel Provos membawa kardus dan mendatangi satu persatu personel termasuk para Pejabat Utama yang secara sukarela menyisihkan uangnya dan dana yang terkumpul selanjutnya akan diserahkan untuk korban bencana di Masamba.

Kapolres Bombana AKBP Andi Herman, S.IK menuturkan, penggalangan dana dari personel merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap korban bencana alam di Masamba.

” Mudah-mudahan bantuan ini bisa sedikit meringankan beban para korban bencana banjir dan tanah longsor di Masamba.” Tuturnya (Humas ResBom)