Astamaops Polri Berikan Arahan , Perkuat Sinergi Polri dalam Menjaga Kamtibmas

Tribratanews.sultra.polri.go.id – Kendari – Kegiatan Arahan Astamaops Polri yang dilaksanakan pada hari Selasa, 5 November 2024, di Aula Dhacara Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) berjalan dengan lancar. Acara yang dimulai pukul 10.00 Wita ini dihadiri oleh Wakapolda Sultra Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, S.H., M.H, PJU, serta seluruh Kapolres jajaran Polda Sultra. Kegiatan ini dilaksanakan melalui video Zoom Meeting , yang  memungkinkan Astamaops Polri dan jajaran pimpinan Polri lainnya untuk memberikan arahan langsung kepada para pejabat kepolisian di wilayah Sultra.

Pada kesempatan tersebut, Astamaops Polri memberikan sejumlah instruksi penting terkait peningkatan kinerja dan koordinasi antar unit dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dalam sambutannya, Komjen. Pol. Drs. Verdianto Iskandar Bitticaca, M.Hum., menekankan pentingnya kolaborasi yang baik antara Polda dan Polres untuk mendukung kelancaran pelaksanaan tugas-tugas kepolisian. “Sinergi dan kerjasama yang solid antara seluruh tingkatan Polri sangat penting untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ucap Komjen. Pol. Drs. Verdianto Iskandar Bitticaca dalam arahan virtualnya.

Selain itu, juga mengingatkan agar seluruh personel kepolisian di Sultra tetap mengedepankan prinsip profesionalisme, integritas, serta humanis dalam melaksanakan tugas. Hal ini penting untuk menjaga citra Polri sebagai institusi yang melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya. Dalam arahannya, Komjen. Pol. Drs. Verdianto Iskandar Bitticaca, M.Hum., juga meminta agar jajaran Polda Sultra lebih meningkatkan kesiapan dalam menghadapi potensi gangguan keamanan yang bisa terjadi, terutama menjelang musim pemilu yang semakin dekat.

Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, S.H., M.H, yang hadir dalam kegiatan ini menyampaikan apresiasi atas arahan yang diberikan oleh Astamaops Polri. Ia menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian di wilayah Sultra. “Segera tindaklanjuti arahan tersebut dengan mempersiapkan seluruh personel,agar dapat bekerja lebih maksimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Brigjen Pol Amur Chandra usai mengikuti kegiatan arahan.

Seluruh peserta kegiatan yang merupakan pejabat operasional dan Kapolres jajaran Polda Sultra juga menyatakan kesiapan mereka untuk melaksanakan instruksi dari Kapolri dengan sebaik-baiknya. Dalam kesempatan tersebut, peserta juga melakukan diskusi singkat mengenai berbagai langkah-langkah strategis yang perlu diambil dalam rangka meningkatkan respons Polri terhadap situasi yang berkembang di daerah masing-masing.

Seluruh rangkaian acara berjalan kondusif dan terkendali. Polda Sultra berharap agar arahan yang diberikan oleh Astamaops Polri Komjen. Pol. Drs. Verdianto Iskandar Bitticaca, dapat segera diimplementasikan di lapangan untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban yang lebih baik di wilayah Sultra.