Bhabinkamtibmas Sosialisasikan Bahaya Penggunan Lem Fox Kepada Para Pelajar

Tribratapoldasultra.com_Polres Konawe,Sebagai bentuk kepedulian dan rasa simpati,
Bhabinkamtibmas Polsek Sampara Bripka Ardiansyah desa binaan Desa Andepali
Kec.Sampara melaksanakan kegiatan penyuluhan di SMPN satu atap 3 SAMPARA, Kamis
16 maret 2017.
Dalam kesempatan itu, Bripka Ardiansyah memberikan
pemahaman dan pengetahuan kepada para siswa sebagai generasi penerus, agar
menjauhi dan jangan pernah mencoba-coba menggunakan yang namanya narkoba karena
dampaknya akan merugikan diri sendiri maupun keluarga kita, kemudian tentang
penyalahgunaan LEM FOX yang sudah banyak digunakan anak-anak usia remaja karena
sebagai barang legal dan mudah didapat, apabila disalah gunakan dengan dihirup
terus menerus akan menyebabkan ketergantungan dan merusak kesehatan,
jelasnya”.
“Selain itu kami mencoba memberikan
pemahaman tentang Pernikahan usia dini yang menjadi salah satu penyebab putus
sekolah dan mnyebabkan banyaknya pengangguran, yang dampaknya sering terjadi
Tindak Pidana karena meningkatnya pengangguran di daerah tersebut., tutur
Ardi”.

Tinggalkan Komentar