250 Personil Gabungan Polri Amankan Kantor KPUD Kota Kendari

Memasuki hari kedua pendaftaran calon walikota dan wakil walikota kendari, kamis (22/09/2016), Polres Kendari memperketat pengamanan di halaman kantor KPUD kota kendari
Kabag ops polres kendari Kompol Febri Isman Jaya.SH.SIK.MIK, mendampingi kapolres kendari AKBP Sigid Haryadi. SIK, mengatakan Kepolisian menurunkan personil sebanyak 231 pers dari Polres dan 19 pers dari wanteror sat brimoda polda sultra yang jumlah keseluruhan 250 pers Polri
Dalam pengamanan hari kedua jumlah personil yang diturunkan tidak jauh beda dengan hari pertama dimana yang di turunkan pers polri sebanyak 250 pers.
Para simpatisan dan masyarakat pendukung paslon walikota dan wakil walikota And.Razak dan Haris andi surahman Telah berkumpul sejak pukul 09.00 kita di halaman SSDC Eks Mtq mereka akan ke kantor KPUD Kota kendari untuk mendampingi pendaftaran.
Rombongan pendukung And.Razak Dan Haris andi surahman Kurang lebih 130 Kendaraan roda 4 dan R2 sebanyak 500 Dengan massa sekitar 1500, sesuai dengan Rute berangkat pukul 12.00 wita menuju KPUD kota kendari. 
“Dari sana nanti rombongan berjalan diiringi arak arakan menujun Kantor KPUD Kota Kendari” Jelas Kapolres Kendari.
Sebelum keberangkatan menuju kantor KPUD kota kendari rombongan menggelar deklarasi di halaman SSDC eks Mtq kota Kendari, dan sekitar pukul 13.00 wita, tiba kantor KPUD kota kendari untuk melaksanakan pendaftaran calon walikota dan wakil walikota kendari.

Tinggalkan Komentar