Tribratapoldasultra.com_Polres Konsel – Setelah kegiatan apel pagi dilanjutkan dengan analisa dan evaluasi para Kabag, Kasat dan Perwira diruangan Kapolres Konsel pada hari Senin tanggal 3 April 2017 pukul 09.30-11.30 wita.
Dalam arahannya Kapolres Konsel menyampaikan kegiatan anev yang pertama kali dilaksanakan agar menjadi anev untuk minggu berikutnya utamanya bahan yang akan disampaikan dan dimulai dari Kasat Intel terkait Ipoleksosbudkam selanjutnya para Kabag, Kasat dan diakhir dirangkum oleh Kabag Ops.
Kegiatan anev tersebut Kapolres Konsel menekankan beberapa hal yaitu permasalahan tambang dari sekarang harus kembali awali, disertai dan diakhiri dan dituangkan dalam laporan hasil penugasan. Rencana kegiatan harus sinergi dengan anggaran, Kabag Ren awasi penyerapannya.
Lebih jauh Kapolres menegaskan Sat Lantas dan Sabhara agar sinergitas dalam penggelaran personil dilapangan baik rawan pagi, siang, sore dan malam hari. Binmas lebih maksimal lagi untuk tingkatkan terobosan kreatif oleh Bhabinkamtibmas yang lain. Bag Ops agar mengendalikan tugas-tugas yang sifatnya operasional. Ruangan sel dan penjagaan tahanan agar sesuai SOP serta jaga kebersihannya.
“Kegiatan coffee Morning dan pembagian tugas lainnya agar berjalan sesuai rencana. Agar Perwira selalu mendukung program pimpinan baik Kapolri, Kapolda dan Kapolres,” ujar Kapolres.
Diakhir kegiatan Wakapolres menyampaikan pembuatan web tribratanewspolreskonsel agar segera ditindak lanjuti termasuk penempatan dan pembuatan ruangan commad center.