Kepala Sekolah Polisi Negera (SPN) Polda Sulawesi Tenggara, Kombes Pol. Jemi Junaidi, S.I.K, M.H pimpin upacara pembukaan Dikbagpes 5 fungsi teknis kepolisian TA. 2023 yang dilaksanakan di lapangan upacara SPN Polda Sultra, Wawotobi, Kabupaten Konawe, Kamis (19/01/2023).
Dalam pelaksanaannya Kombes Pol. Jemi Junaidi, S.I.K, M.H pimpin upacara pembukaan Dikbagpes 5 fungsi teknis kepolisian yang diikuti ratusan orang peserta Dikbagpes yang meliputi personel dari Polda dan Polres Jajaran Polda Sultra.
Kombes Jemi memberikan penyampaian kepada para peserta yang telah terpilih untuk mengikuti kegiatan pendidikan kejuruan personel saat ini. “Kita harus bersyukur bisa mengikuti Dikbangpes ini, karena diluar sana masih banyak dari personel yang ingin mengikuti kegiatan Dikbagpes 5 fungsi teknis kepolisian yang dilaksanakan di SPN Polda Sultra,” ungkap perwira mantan Kapolres Kendari tersebut.
Lebih lanjutnya Ia berharap agar para peserta Dikbagpes dapat melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan sungguh-sungguh sampai dengan selesai, sehingga para personel nantinya pada saat kembali kewilayahnya masing-masing dapat mengaplikasikan dari pembelajaran yang telah didapatkan pada saat mengikuti kegiatan Dikbagpes 5 fungsi teknis kepolisian ini meliputi fungsi lantas, intelkam, reskrim, binmas dan sabhara.