Kapolda sultra membuka pelatihan aplikasi ” halu-haluo polisi sultra.”

Tribratapoldasultra.com_polda sultra,Promoter (profesional, modern dan terpercaya) merupakan prioritas program unggulan Kapolri yang di emban oleh segenap anggota Kepolisian Republik indonesia.

Berkaitan hal tersebut diatas, polda sultra menghadirkan layanan melalui program aplikasi  ” halu-haluo ” menggunakan smart phone berbasis android.

Dalam arahannya kapolda sultra memberikan pemahaman kepada peserta bahwa diadakan pelatihan agar peserta dapat memahami penggunaan aplikasi halu – haluo yang nantinya aplikasi ini akan dibagi kepada masyarakat sultra.

Aplikasi ini bertujuan memberikan kemudahan pelayanan polri kepada masyarakat dengan cara mengakses melalui smart phone berbasis android sehingga masyarakat dengan mudah mengadukan atau melaporkan adanya tindak kriminal kepada polisi tentang adanya tindak kriminal.

Pelatihan ini dikuti personil polda sultra dan personil polres jajaran polda sultra, kamis (9/3/17) 09.00. wita, sampai selesai di polda sultra.

Untuk diketahui bahwa sebelum diadakan pelatihan comandd center aplikasi “halu – haluo polisi sultra,” aplikasi ini telah diprakarsai lebih awal oleh Kapolda sultra Drs.  Andap Budhi Revianto, S.I.K, dengan bekerjasama dengan pihak terkait berupa IT smart phone berbasis android, hal ini dapat membantu dan memudahkan masyarakat dalam berkomunalikasi dengan polisi khususnya dalam melaporkan terjadinya tindak kriminalitas, sehingga petugas polisi siap pelayanan 24 jam untuk menerima informasi atau laporan dari masyarakat.

Tinggalkan Komentar