Kapolda Sultra Tutup Pelatihan PHH, GAG dan SAR TA. 2016

Penutupan latihan GAG yang dilaksanakan pada hari ini bertempat di Mako Sat Brimob Polda Sultra oleh Kapolda Sultra Brigjen Pol. Drs Agung Sabar Santoso.SH.,SH. 
Dalam amanatnya Kapolda Sultra mengharapkan adanya peningkatan kualitas sumber daya manusia Polri yang mahir dan terampil sehingga mempunyai kemampuan yang handal dan sanggup melaksanakan tugas dan bertindak dilapangan secara profesional, proporsional sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta menghindari perlanggaran HAM.
“Peserta pelatihan telah mendapatkan pengetahuan dan materi strategis tentang bagaimana cara menghadapi berbagai gangguan stabilitas keamanan yang menggunakan sistem gerilya. Hal itu dinilai penting mengingat sistem dan konsep gerilya memerlukan kemampuan intelegensia yang tinggi,keterampilan yang mumpuni dan fisik serta stamina bertahan hidup yang prima,”jelas Kapolda.
Kapolda Sultra,Brigjend Polisi Agung Sabar Santoso secara resmi menutup kegiatan pelatihan Gerilya Anti Gerilya atau GAG yang telah berlangsung selama 30 hari (22 agust sd 22 Sept 2016).
Pelatihan GAG yang dilaksanakan di beberapa lokasi diwilayah Sultra yakni Konawe,Konawe utara,kolaka timur,konawe selatan dan kota kendari adalah pelatihan untuk meningkatkan profesionalisme personil Brimob polda sultra dalam menumpas kejahatan berintensitas tinggi,seperti kejahatan kelompok bersenjata atau teroris. 
Mereka melakukan latihan menumpas kejahatan kelompok bersenjata dengan sistem penghadangan dan Navigasi Darat atau pelacakan lokasi yang merupakan target tempat atau markas dari kelompok bersenjata.
Mereka juga dibekali tekhnik Patroli Keamanan, Penghadangan, Penyergapan, Perlawanan dgn penghadangan kendaraan, Perlawanan dengan penghadangan jalan kaki, Pengepungan dan penggeledahan, Pertahanan BOD, Menembak reaksi, Reload and Mallfunction, Survival dan  Medical Combat.
Kabid Humas Polda Sultra AKBP Sunarto menambahkan bahwa maksud pelibatan instruktur dari unsur TNI disamping sebagai upaya menunjukkan soliditas, karena rekan TNI memiliki kemampuan yang mumpuni dibidang ilmu yang dilatihkan.
Acara penutupan dihadiri oleh Danrem 143 UHO, Danlanal Kendari, Danlanud Kendari, Wakapolda Sultra serta pejabat utama Polda dan para Pamen TNI Polri.

Tinggalkan Komentar