Upacara serah terima jabatan (Sertijab) 3 (tiga) kapolsek di Polres Kendari dilaksanakan di lapangan apel Mapolres Kendari dan dipimpim langsung Kapolres Kendari AKBP Sigid Haryadi. SIK, Rabu 20 Oktober 2016
Sertijab di ini dilakukan Kapolsek Ranomeeto Iptu Indah puspita sari. SIK di gantikan oleh Ipda Annisa Yusuf. SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit laka Polres Kolaka, sedangkan Kapolsek Lalonggasumeeto iptu Tasakka di gantikan Oleh Ipda Agus Darmanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Intel Polsek baruga, dan Kapolsek Soropia AKP Yeremia Iwo. SIK di gantikan oleh Iptu tasakka yang sebelumnya menjabat sebagai kapolsek lalonggasumeeto
Dalam amanat Kapolres kendari menyampaikan mutasi jabatan adalah merupakan hal yang biasa di lingkungan organisasi polri yang bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran manajerial organisasi dalam melaksanakan program kerja yang telah di rumuskan agar berjalan secara efektif dan di harapkan terjadi peningkatan kualitas kinerja kesatuan, baik dalam bidang pembinaan maupun operasional.
Saat ini sedang gait-giatnya operasi trangkap tangan atau OTT oleh karena itu saya mengingatkan kepada kita semua untuk bekerja sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlakul, jangan melakukan pungli sekecil apapun dan dalam bentuk apapun bekerjalah dengan tulus dan iklas ‘ungkap kapolres dalam amanatnya
Kapolres juga mengatakan bahwa kegiatan kedepan semakin padat seiring dengan pelaksanaan tahapan pilkada di wilayah hukum kita yaitu pilkada walikota dan wakil walikota kendari
Kapolres kendari berpesan kepada kapolsek yang baru agar menajdi kapolsek harus berani menegur dan membina anggotanya agar tidak melanggar dan dan melakukan perbuatan yang menyimpang, untuk itu saya saya sabgadt mengharapkan agar para kapolsek benar benar memperhatikan dan peduli kepada angotanya, jangan hanya memberikan perintah tetapi juga harus memperhqtikan kesehjahtraan anggotanya, dengan maksud akan menimbulkan hubungan emosional yang baik, saling percaya antara pimpinan dan bawahan.
Dalam upacara sertijab tersebut dihadiri juga waka polres kendari Kompol Lerry Tutu. SIK, para kabag, kasat dan para kapolsek jajaran polres kendari dan perwira staff serta hadir juga Ketua bhayangkari cabang kendari.