Kapolres Konsel ; Setiap Tahapan Pemilu, Kita Kawal Agar Berjalan Dengan Lancar

Tribratanews.sultra.polri.go.id –” Sampai dengan hari Senin , 16 Juli 2018 proses Pendaftaran calon legeslatif yang akan ikut dalam pesta demokrasi 2019 berjalan kondusif, personel Polri tetap melaksanakan pengamanan ” jelas Kapolres Konsel AKBP Hamka Mappaita,SH.

Pemilu dalam rangka pemilihan Legeslatif akan digelar pada 2019 memdatang. Meskipun demikian, proses pelaksanaan pemilu sudah berjalan. Para calon legeslatif yang akan duduk di DPRD Konsel ( Konawe Selatan ) dari masing masing partai sudah mendaftarkan diri di KPUD Konsel.

Kapolres Konsel AKBP Hamka Mappaita,SH menjelaskan bahwa sampai dengan tanggal 16 Juli 2018 , proses pendaftaran Calon Legeslatif di KPUD Konsel berjalan dengan aman dan kondusif. Selaij itu, Hamka juga menyampaikan bahwa, pada setiap tahapan proses Pemilu, Polres Konsel selaku penanggung jawab keamanan selalu memberikan pelayanan dalam pengamanan.

” Seperti kemarin ( Senin,16 Juli 2018 ,Red ) kita laksanakan pengawalan para pendaftar calon legeslatif sampai ke KPUD Konsel , agar proses pendaftaran bisa berjalan dengan lancar ” tukas Hamka.

Selain dalam bidang pengawalan, Kapolres Konsel juga menyampaikan bahwa pengamanan di Kantor KPUD tetap dilakukan oleh Polres Konsel secara bergantian

Tinggalkan Komentar