Kapolres Muna Hadiri Penandatanganan Kesepakatan Bersama Dalam Rangka PILKADA Kab. Muna Barat Tahun 2017

Bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Guali Kec. Kusambi Kab. Muna Barat telah berlangsung giat Deklarasi Damai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kab. Muna Barat Tahun 2017 yang di selenggarakan oleh Pihak KPUD Kab. Muna Barat, Kamis 27 Okt 2016. jam 10.15 Wita
Pada Pelaksanaan Deklarasi tersebut dibuka oleh Ketua KPUD Kab. Muna Barat AL MUNARDIN, SH bersama seluruh Anggota Komisioner KPUD Kab. Muna Barat.
Dalam giat tersebut dihadiri oleh :
1. Pj. Bupati Muna Barat Bapak Dr. YAKOB LA UTE.
2. Ketua DPRD Kab. Muna Barat Sdr. LA KOSO, SP.
3. Ketua Pengadilan Kab. Muna.
4. Kapolres Muna AKBP YUDITH S HANANTA, SIK.
5. Dandim 1416 Muna LETKOL ARH. HENDRA GUNAWAN.
6. Yang mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Raha.
7. Paslon No. Urut 1.
8. Paslon No. Urut 2, dan
9. Ketua Panwaslu Kab. Muna Barat Sdr. AMINUDIN, SE.
10. Para SKPD Muna Barat
Dimana dalam giat tersebut terlaksana penandatanganan kesepakatan bersama pada pelaksanaan Proses PILKADA Kab. Muna Barat Tahun 2017 dapat berjalan aman dan tertib yg dilakukan oleh :
– Paslon No. Urut 1.
– Paslon No. Urut 2.
– Ketua bersama anggota Komisioner KPUD Kab. Muna Barat.
– Pj. Bupati Muna Barat.
– Kapolres Muna.
– Dandim 1416 Muna.
– Ketua Panwaslu Kab. Muna Barat.

Tinggalkan Komentar