Lelaki Ini Dilaporkan Temannya Sendiri Gara Gara Penganiayaan

Tribratanews.sultra.polri.go.id-Polisi menindak lanjuti laporan HA soal dugaan penganiayaan oleh temannya sendiri yaitu Ronald. Polisi akan mencari saksi-saksi untuk menyelidiki laporan tersebut.

“Kita melakukan penyidikan yang lain, termasuk juga mencari saksi,” kata Paur Subbag Humas Polres Kendari Ipda LD Syafrizal Oda kepada Tim Tribratanewspolreskendari (25/7/2018). Syafrizal mengatakan, pihaknya akan mengumpulkan keterangan saksi-saksi untuk melengkapi penyelidikan kasus ini,”Soal pemeriksaan terhadap Ronald tetap akan dilakukan pemeriksaan, pihaknya juga konsentrasi untuk mencari keterangan para saksi”.

Dimana pada tanggal 24 juli 2018 terjadi kasus penganiayaan Awalnya Helmi Sementara Berada Di Kamar Kostnya,Tiba Tiba Datang Ronald.  Mengetuk Pintu Kamar Korban,Setelah Pintu Kamar Dibuka Oleh helmil Selanjutnya Ronald Langsung Masuk Dan Memukul helmi Menggunakan Sendal Dan Mengenah helmi Pada Bagian Bibir, Setelah Itu Ronald.  Memukul dengan kepalan tangan Lagi helmi Menggunakan Tangannya Dan Mengenai helmi Pada Bagian Pipi Atas Sebelah Kanan,Sehingga helmi Mengalami Luka  Pada Bagian Bibir Dan Pipi Atas Sebelah Kanan

“Saat ini kita, koordinasi dan juga sedang minta keterangan dulu dari korban dulu,” tuturnya.

Ia mengatakan, pihaknya profesional dalam menangani kasus ini. Polisi akan melakukan penyelidikan sesuai prosedur.”Ya itu masih dugaan. Kita masih mencari saksi-saksi. Tetap asas praduga tak bersalah kita kedepankan, tapi proses tetap kita tindak lanjuti,” lanjutnya.

Tinggalkan Komentar