Tribratanews.sultra.polri.go.id-Sinergitas TNI-Polri wilayah sulawesi tenggara tidak akan pernah luntur. Pasalnya sinergitas yang sudah terjalin dengan sangat baik ini bahkan sudah menjadi contoh bagi Aparat TNI-Polri di wilayah lain. Sinergitas bukan hanya antar pimpinan namun juga sampai ke unsur-unsur bawah yang berada di lapangan seperti Babinsa dan Bhabinkantibmas.
Kapolda sultra, sangat mengapresiasi sinergitas jajaran TNI-Polri dengan melaksanakan kegiatan kepedulian terhadap masyarakat di tengah wabah covid 19 ini”Kami minta doanya agar sinergitas TNI-Polri tetap tegak, doakan kami juga agar tetap sehat walafiat guna mengabdikan diri kepada masyarakat meskipun pandemi virus Corona atau Covid-19“, ujar kapolda.
“Masyarakat Kota kendari sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, bukan hanya telah memberikan makanan dan masker secara gratis, tetapi juga kamtibmas yang kondusif. Masyarakat sangat berterima kasih dan akan terus mendukung TNI-Polri.” Imbuh kapolda Brigjen pol Drs Merdisyam,M.si.