Polda Sultra Laksanakan Kenal Pamit Kapolda dengan Wartawan Kamtibmas

Polda Sulawesi Tenggara bersama Insan Pers menggelar silaturahmi pamit kenal antara pejabat lama dan pejabat polda baru Kapolda Sulawesi Tenggara, Senin 9 Jan 2017.

Brigjen Pol Agung Sabar Santoso, SH MH mendapat tugas baru sebagai Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) yang rencananya pada tahun ini akan naik tipe sehingga secara otomatis Brigjen Pol Agung akan mendapat promosi bintang dua.
Sedangkan jabatan Kapolda Sultra diisi Brigjen Pol Andap Budhi Revianto, S.IK yang sebelumnya bertugas pada Direktorat Sarana dan Prasana Mabes Polri.
“Wartawan adalah mitra kerja kepolisian. Wartawan tidak boleh dijauhi tetapi bersinergi secara profesional sesuai bidang tugas masing-masing,” kata Agung Sabar Santoso.
Hampir setiap hari wartawan Komunikasi dengan kami, sehingga keberhasilan maupun pelaksanaan tugas kepolisian dapat diketahui media maupun masyarakat ujar agung.
“Wartawan Polda Sultra kesannya luar biasa, sudah sehati dengan wartawan dalam melaksanakan tugas, Polri tanpa dukungan Wartawan dalam menjalankan Visi dan Misi tidak akan berjalan dengan lancar,” kata Agung Santoso.
Kapolda Sultra Andap Budhi Revianto dalam perkenalan kepada wartawan mengucapkan terimakasih dan berharap kedepan rekan rekan wartawan saling simbiosis mutualisme dengan Polri dan mengatakan wartawan dan polisi sama-sama bekerja untuk kepentingan bangsa dan rakyat.
“Buka akses selebar lebarnya bagi wartawan bagi para Dir dan kapolres untuk mendapatkan informasi tentang Kepolisian, tentunya terkecuali kalau kasus tersebut masih dalam proses penyidikan,” kata Andap, lulusan Akademi Kepolisian angkatan 1988 itu.
Wartawan dan polisi diharapkan saling memahami tugas dan tanggung jawab sehingga tidak ada yang merasa lebih penting atau merasa dibutuhkan.
“Publik harus memahami proses kerja penyelidikan dan penyidikan sebagai alasan normatif sehingga tidak semua data dan informasi dapat disebarluaskan demi kepentingan proses hukum,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar