Polda Sultra Laksanakan Rakor Dan Diskusi Panel Penguatan Fungsi Pengawasan Internal

Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara melaksanakan Rakor dan Diskusi Panel Penguatan Fungsi Pengawasan Internal Rabu, 21 September 2016 pagi tadi.
Acara yang dibuka oleh Kapolda Sultra Brigjen Pol Drs. Agung Sabar Santoso,SH.,MH dan dihadiri seluruh Pejabat Utama dan 120 Orang Penyidik Tingkat Polda dan Polres Jajaran Polda Sultra.
Dalam sambutannya Kapolda Sultra mengatakan agar seluruh peserta yang hadir dapat mengikuti kegiatan sampai selesai dengan serius, sehingga dapat menambah pengetahuan.
” Dengan Kegiatan ini, diharapkan akan menambah pengetahuan bagi penyidik, sehingga dapat meningkatkan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas dikewilayahan” Ucap kapolda Sultra.
Tema Rapat koordinasi dan diskusi panel ini adalah Penguatan Fungsi Pengawasan internal dalam proses penyidikan tindak pidana dilingkungan Polda Sultra thn 2016.

” Hadir Sebagai Nara Sumber dalam Rakor dan diskusi Panel ini selain Kapolda Sultra dan Ombudsman, Irwasda Polda Sultra, Dir Res Narkoba juga menjadi Nara Sumber dalam kegiatan Ini ” Jelas Kabid Humas Polda Sultra AKBP Sunarto.

Tinggalkan Komentar