Pasca bentrok yang terjadi pada hari pada hari Senin tanggal 12 September 2016 sekitar jam17.00 wita Antara pemuda Palatiga Kel Bukit Wolio Indah dengan Pemuda Jembel Kel. Bataraguru Kec. Wolio Kota Baubau.
Polres Bau-Bau pada Rabu tgl 14 September 2016 jam 10.00 Wita bertempat di Aula Rupatama Polres Baubau telah Melakukan Pertemuan Mediasi Pemuda Palatiga dgn Pemuda Jembatan Beli terkait perselisihan / pertikaian tersebut yang mengakibatkan beberapa orang dari kedua belah pihak mengalami luka ringan.
Giat mediasi dipimpin oleh Wakapolres Baubau Kompol Suparno Agus Candra Kusumah, SH, SIK yang dihadiri oleh Unsur Pemerintah & TNI-Polri diantaranya Pasi Intel Kodim Kapten Takdir, Kapolsek Wolio AKP. Muh. Salam, SH, MH, Danramil Wolio Mayor Buhari,Camat Wolio Ir. Ld. Anwar Ana, Lurah BWI Seniwati, SH, Msi dan Lurah Bataraguru Bakir.
Dari perwakilan yang bertikai juga dihadiri 5 orang dari Tokoh Pemuda Palatiga, 5 Tokoh Pemuda Jembatan beli.
Adapun hasil pertemuan / mediasi dituangkan dalam bentuk Ikrar Kesepakatan Damai yaitu Kedua belah pihak sepakat untuk berdamai dan saling mema’afkan, Tokoh pemuda Palatiga dan Jembel akan berperan aktif untuk menjaga Kamtibmas di wilayah masing-masing, Tidak terprovokasi atau memprovokasi situasi yang dapat menimbulkan konflik dan gangguan Kamtibmas, Tidak akan melindungi oknum yg memicu konflik dan Siap menerima sanksi hukum apabila melakukan pertikaian serta Siap membantu penegak hukum untuk menyelesaikan konflik yg terjadi.
Kegiatan tersebut berakhir jam 11.45 Wita dan diakhiri kedua belah pihak saling bersalaman.