Rakernis Bersama Asabri dan BPJS Kesehatan, Biro Sdm Polda Sultra Bahas Kesejahteraan dan Jaminan Kesehatan Anggota Polri

Tribratanews.sultra.polri.go.id – Biro Sumberdaya Manusia (SDM) Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara menggelar Rakernis dan Rakorbin PNS Polda Sultra tahun 2018  di Plaza Inn Kendari, Kamis 15 Maret 2018. Rakernis tersebut mengangkat tema proses rekrutmen dan seleksi yang jujur dan konsisten menghasilkan calon pemimpin dan anggota polri yang unggul dan berintegritas. Rakernis berlangsung selama dua hari mulai hari ini Kamis 15 Maret hingga Jumat 16 Maret 2018.

Wakapolda Sultra Kombes Pol Winarto membuka dengan resmi Rakernis SDM ini dan turut serta dihadiri oleh jajaran pejabat utama, jajaran Kasubbag Renmin Polda Sultra, Kabag Sumda Polres dan jajaran serta perwakilan PNS dari Satker Polda dan Polres. Selain itu, dalam rakernis ini turut hadir kepala cabang Asabri Kendari, Sutomo dan Kepala BPJS Cabang Kendari dr. Dina Diana Permata yang memberikan sosialisasi bagi peserta yang hadir.

Dalam sosialisasi yang disampaikan kepala cabang Asabri ia menjelaskan Asabri merupakan sebuah BUMN yang bergerak dibidang Asuransi Sosial dan pembayaran pensiun khusus untuk prajurit TNI, anggota Polri, PNS Polri dan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia.

Sedangkan Kepala cabang BPJS menyampaikan sosialisasi JKN-KIS, diketahui jaminan kesehatan PNS dan anggota Polri dikelola oleh BPJS Kesehatan dimana setiap orang yang telah membayar iuran mendapatkan manfaat jaminan kesehatan berupa medis yang bersifat perorangan serta non medis.

Sedangkan Karo SDM Polda Sultra Kombes Pol Nurworo Danang menjelaskan sosialisasi perekrutan anggota Polri akan dilakukan pekan depan dengan jumlah kuota untuk 2018 yakni tamtama 7 orang, bintara 131 orang (121 pria, 10 wanita), SIPSS 10 orang serta taruna akpol 4 orang.

Tinggalkan Komentar