Personel Polres Baubau melakukan pemeriksaan psikologi dalam rangka maping perilaku dan psikologi dalam rangka rekomendasi pemegang senpi, dimana kegiatan tersebut bertempat di gedung kemitraan polres baubau,Selasa,20 sept 2016,
2 orang tim dari Psikologi polda sultra yang dipimpin oleh AKP. Udin Yulianto M.spi mengatakan bahwa kegiatan pemeriksaan psikologi bagi personel dijajaran polda sultra rutin dilaksanakan setiap 6 bulan skali, ini bertujuan untuk melakukan survei terhadap psikologi anggota dan juga untuk menentukan apakah anggota tersebut layak menggunakan senpi atau tidak.
” Nanti tinggal dilihat hasilnya, layak atau tidaknya nanti kami sampaikan”. Ucapnya.
Dia menambahkan juga bahwa selain yang disebutkan diatas, hasil pemeriksaan psikologi ini juga akan digunakan sebagai salah satu syarat personel polri untuk melanjutkan pendidikan (sisbinkar) ataupun pertimbangan utk menduduki sebuah jabatan.
Kegiatan yg diikuti sebanyak 130 orang personel Polres baubau dan berasal dari personel yang bertugas di operasional spt reserse, intelkam, sat lantas, sat sabhara dan juga staf polres baubau serta para kapolsek jajaran polres baubau.
Dalam kegiatan tersebut juga diikuti dari luar polres baubau yakni dari Polsus, dinas kehutanan kota baubau sebanyak 4 org, dimana mereka juga akan bermohon menggunakan senpi khusus polsus namun salah satu syarat pemegang senpi polsus tersebut harus lulus tes psikologi seperti anggota polri.
Waka polres baubau kompol suparno agus chandra kusuma, Sh, Sik, pada kesempatan pembukaan pemeriksaan psikologi tersebut, berharap agar personel yang mengikuti pemeriksaan dapat serius mengikuti pemeriksaan karena hasilnya akan menentukan layak tidaknya seorang anggota polri memegang senpi, kalau tidak lulus yaa..senpinya akan ditarik dan digudangkan. Tutupnya.
Kabid Humas Polda Sultra AKBP Sunarto saat di konfirmasi tentang kegiatan tersebut mengatakan bahwa giat Psikologi tersebut bukan hanya dilakukan di Polres bau bau namun Polda dan seluruh jajaran Polres dan Polsek wajib melaksanakan.