Wakapolri Beri Pengarahan Peningkatan Program Quicks Wins Presisi.

Bertempat di Posko Presisi Mabes Polri, Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono didampingi Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto memberikan pengarahan terkait dengan peningkatan program quicks wins melalui sambungan vicon yang diikuti jajaran polda seluruh Indonesia, Selasa (31/01/2023).

Di Polda Sultra vicon diikuti oleh Wakapolda Sultra Brigjen Pol. Drs. Waris Agono, M.Si beserta seluruh pejabat utama polda sultra.

Rapat melalui sambungan vicon kali ini merupakan rapat pertama di Tahun 2023 terkait pembahasan program quicks wins yang akan dilaksanakan oleh personel polri di seluruh Indonesia dalam rangka meningkatkan kepercayaan publik terhadap polri.

Wakapolri menegaskan salah satu cara yang dapat ditempuh yakni optimalisasi pelayanan publik yang mudah dan dapat dilakukan oleh anggota polri.

“Optimalisasi pelayanan publik tujuan utama kita untuk peningkatan kamtibmas, penegakkan hukum, dan pelayanan yang bertintegritas,” kata Wakapolri.

Beberapa program quicks wins yang dilaksanakan selama tahun 2022 cukup besar dalam meningkatkan daya ungkit yang tinggi terhadap kepercayaan publik kepada polri seperti optimalisasi pelayanan publik berintegritas dan antikorupsi serta menegakkan hukum yang dipublikasikan di media sosial dengan mengedepankan interaksi personel polri.

Jelang tahun politik pada 2024 mendatang, kepada personel yang mengemban fungsi multimedia agar intensif melaksanakan patroli siber serta amplifikasi kegiatan konten positif polri di media mainstream dan media sosial.

“Untuk aplikasikan program quicks wins kita mengembangkan sdm unggul melalui pelatihan pelayanan komunikasi dan etika pelayanan publik yang sebelumnya juga telah dilaksanakan,” pungkas Komjen Gatot Eddy Pramono.