Bubarkan Balap Liar, Sat Sabhara Amankan 1 Motor

Tribratanews.sultra.polri.go.id-Anggota Sat Sabhara Polres Bau Bau  membubarkan dan memberi tindakan kepada para pemuda yang melakukan balapan liar di Jalan Betoambari Kota baubau, Rabu(23/05/2018).

Pada saat patroli Sat Sabhara Polres Bau Bau  melaksanakan patroli menemukan para pemuda yang hendak melakukan balap liar di Lokasi tersebut.

Lalu dibubarkanya kegiatan balapan liar tersebut dan mengamankan sepeda motor yang akan dipakai untuk balapan,.

“Kegiatan balapan liar bisa merugikan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya karena itu kita tetap akan melakukan penertiban dan himbaun kepada masyarakat Kota Baubau ,” ujar Kasat Sabhara Polres Bau Bau AKP. Bagio, SH.

Diharapkan dengan adanya kegiatan pembubaran kegiatan balapan liar ini kepada para orang tua agar mengawasi anak anaknya, jika belum cukup umur sebaiknya jangan diberikan untuk membawa motor.

Tinggalkan Komentar