Kapolres Konsel Berangkatkan 2 Marbot Masjid


Tribratanews.sultra.polri.go.id – Berbagai upaya Polri dalam menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat dalam rangka jalin kemitraan guna pemeliharaan Kamtibmas terus dilakukan. Baik kepada para tokoh pemuda, tokoh adat maupun tokoh agama sebagai bentuk kerja sama dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

Hari ini, Kamis 26 April 2018 sekira pukul 09.30 wita bertempat di masjid Baithul Amni Polres Konawe Selatan dilaksanakan kegiatan Rutin Pembinaan Rohani dan mental berupa pembacaan Surat Yasin berjamaah. Dalam kegiatan tersebut, diikuti oleh personel Polres Konsel yang beragama muslim.

Hadir pada kegiatan Kapolres Konsel AKBP Hamka Mappaita,SH dan seluruh Pejabat Utama Polres Konawe Selatan. Dalam pelaksanaan kegiatan Yasinan dipimpin oleh IPDA Baco Bahamu yang merupakan personel Polres Konawe Selatan di Bag Sumda Polres Konawe Selatan.

Dalam kegiatan Yasinan, di lanjutkan dengan penyerahan Paspor Umroh Gratis oleh Kapolres Konawe Selaran AKBP Hamka Mappaita, SH kepada 2 Tokoh Agama Kab. Konawe Selatan. Kedua tokoh agama yang mendapatkan Tiket Umroh Gratis tersebut adalah Sdr. Hambali dari Kec. Kolono Kab. Konawe Selatan yang merupakan Marbot Masjid An Nuur Kec. Kolono Kab. Konawe Selatan.

Selain Sdr. Hambali , Tiket Umroh Gratis Kapolres Konawe Selatan diberikan kepada Sdr. Ahmad Yakub yang merupakan Tokoh agama dari kecamatan Tinanggea Kab. Konawe Selatan. Kedua tiket Umroh Gratis tersebut diberikan oleh Kapolres Konawe Selatan, sebagai bentuk apresiasi kepada Tokoh agama dalam rangka membantu Polres Konawe Selatan pada pemeliharaan kamtibmas.

Kapolres Konawe Selatan berpesan kepada kedua tokoh agama tersebut, untuk selalu memberikan suasana sejuk di tengah tengah masyarakat guna mendukung Polri Polres Konawe Selatan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif terlebih dalam menghadapi Pilkada 2018 serentak Sulawesi Tenggara.

Tinggalkan Komentar