Mengalami Kecelakaan Tunggal di Kolut, Warga Lutim Meninggal

Tribratanews.sultra.polri.go.id – Nasib naas dialami Sarimin (68), warga Desa Puncak Jaya Malili Kabupaten Luwu Timur (Lutim) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel). Ia tewas kecelakaan tunggal di jalan Trans Sulawesi Desa Lawaki Jaya Kecamatan Tolala Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) Sulawesi Tenggara (Sultra) pukul 07.00 wita, Rabu (27/6).

Kasat Lantas , Iptu Muh Asyura Majid, Sh yang dikonfirmasi menerangkan Sarimin alami kecelakaan di wilayahnya saat membonceng sang istri hendak balik ke Lutim dari Lawaki Jaya.

Kronologinya, motor jenis Suzuki Smash hitam nopol DP 4335 GD yg dikendarai oleh Sarimin tiba-tiba terjatuh masih berjarak kurang lebih 50 meter usai keluar dari lorong jalan rabat beton setempat. “Jatuh kiri dan wajahnya terbentur di aspal dan meninggal di tempat,” bebernya.

Meski menurut sang istri korban suaminya tidak memiliki riwayat penyakit yang mungkin dihubungkan dengan terjatuhnya dari kendaraan secara tiba-tiba. Istrinya tidak mengalami luka serta kendaraan juga tidak rusak. “Tiba-tiba saja langsung terjatuh,” ucapnya.

Meski sempat dikerumuni warga yang hendak ke TPS mencoblos, korban sudah tidak bernyawa. Pihak keluarganya telah membawanya pulang ke Malili untuk dikebumikan di desanya.

Tinggalkan Komentar