Tribratanews.sultra.polri.go.id –Kepolisian Sektor Abeli melaksanakan kegiatan Cipkon yang merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap malam minggu.
Kapolsek Abeli menuturkan bahwa Kegiatan cipkon bertujuan untuk menetralisir tindak pidana yang terjadi di wilayah hukum Polsek Abeli sehingga tercipta situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif.
Kegiatan cipkon di pimpin langsung Kapolsek Abeli dengan sasaran Miras, Sajam, Narkoba, premanisme, judi dan penyakit masyarakat lainnya.
Selanjutnya terlihat beberapa kelompok muda mudi yang sedang berkumpul di salah tempat tampak personil Polsek Abeli melakukan pemeriksan badan terhadap kelompok pemuda yang sedang nongkrong, tidak menemukan hasil pada cipkon kali ini.
Lanjut Kapolsek menambahkan kegiatan cipkon kali ini disamping melakukan razia juga memberikan himbauan dan mengajak masyarakat untuk sama sama menjaga sitkamtibmas tetap kondusif karena tidak lama lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan.