Tribratanews.sultra.polri.go.id – Polres Konawe menggelar apel 3 pilar kebangsaan yang bertemakan “Melalui Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Lurah/Kades Kita Tingkatkan Sinegritas Yang Solid Guna Menciptakan Situasi Kamtibmas Yang Kondusif”.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Mako Polres Konawe, Jumat (8/6/2018).
Bertindak selaku inspektur apel adalah Kapolres Konawe AKBP Muh. Nur Akbar, SH., SIK., MH, sedangkan sebagai Komandan apel adalah Kasat Binmas Iptu Sampara.
Peserta Upacara terdiri dari 1 SST pama Polres Konawe, 1 SST Bhabinkamtibmas, 1 SST Babinsa, 2 SST gabungan Sat/Bag Polres Konawe dan 357 Kepala Desa/Lurah.
Ditengah pelaksaan apel, Kapolres Konawe Mengatakan “Kegiatan ini adalah bagaian yang tak terpisahkan oleh seluruh komponen bangsa, dan kegiatan ini bukan kemauan Kapolres dan Dandim serta Pemda akan tetapi kegiatan ini adalah suatu perintah yang telah disepakati anatara Mendagri, Panglima TNI dan Kapolri,”kata AKBP Muh. Nur Akbar.
Ditambahkanya lagi “Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinekka Tunggal Ika harus kita jaga, terkait dengan pelaksanaan pilkada Konawe harus kita jaga bersama, untuk TNI dan Polri tetap akan mengedepankan sikap netralitas,”tambahKapolres.
Pabung Kodim 1417 Kendari wilayah Kab. Konawe menuturkan “Masalah pilkada, lebaran, itu adalah tanggung jawab kita semua oleh karena itu Bhabikamtibmas, Babinsa, serta Kades/Lurah harus kita bersatu dalam menjaga keamanan di wilayah kita,”tutur Mayor Petrus.H.
“Saat ini kita akan melaksanakan kegiatan besar, oleh karena itu untuk mewujudkan situasi yang kondusif harus bekerja sama dengan TNI/POLRI. Kemudian saya himbau kepada Lurah sebagai ASN harus netral dalam melaksanakan pemilihan Kepala Daerah,”Ucap Sekda Konawe Dra. Hj. Asriani Porosi., M.Si.