Polsek Kulisusu Beri Bantuan Kepada Korban Banjir

Tribratanews.sultra.polri.go.id – Bencana Banjir yang menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Buton Utara beberapa hari lalu mengakibatkan sejumlah rumah warga terendam.

Hingga saat ini, banyak korban banjir yang mengungsi di pengungsian dan rumah kerabat maing-masing. Masyarakat korban banjir membutuhkan bantuan logistik, pakaian, serta selimut. Salah satunya korban banjir yang berada di Desa Torombia Kecamatan Kulisusu Utara Kab. Buton Utara.

Akibat banjir yang melanda desa tersebut, mengakibatkan dua unit rumah hanyut terbawa banjir. Upaya pemulihan dan kepedulian terhadap korban banjir terus berdatangan dari berbagai pihak. Setelah pemerintah daerah setempat yang turun memberikan bantuannya, kini bantuan juga datang dari aparat Kepolisian Polres Muna melalui Polsek Kulisusu.

Kapolsek Kulisusu, Kompol Ahali bersama jajarannya menyerahkan bantuan sosial kepada korban banjir, di Desa Torombia Kecamatan Kulisusu Utara. Senin (25/06/2018).

Adapun bantuan yang diberikan oleh Polsek Kulisusu Polres Muna berupa beras, mie instan dan telur. Setibanya dilokasi bencana, bantuan langsung diterima oleh perwakilan korban banjir.

Kompol Ahali mengungkapkan, bantuan yang diberikan tersebut diharapkan dapat mengurangi beban warga atas musibah yang di alami saat ini. Olehnya itu, ia bersama jajarannya mengumpulkan donasi untuk masyarakat terkena banjir.

“Tetap bersabar menerima musibah ini. Kita berharap agar secepatnya pulih kembali dan beraktifitas seperti biasanya,” Ucap Kompol Ahali.

Selain memberikan bantuan seadanya, mantan Kompol Ahali juga mengungkapkan bahwa personilnya juga berperan aktif membantu warga membuat pembatas jalan yang mengalami pengikisan arus air agar tidak membahayakan pengguna jalan.

“Kami membersihkan puing-puing  yang berserakan di jalan akibat bencana banjir. Polsek Kulisusu juga membuat posko siaga banjir di Desa Torombia,” tutupnya.

Tinggalkan Komentar