Tribratanews.sultra.polri.go.id – Bertempat di mesjid Sumi al fatih sangkona Desa Lantowonua Kecamatan Rumbia Kabupaten Bombana, Kapolsek Rumbia Iptu Muh. Nur Sultan, SH bersama personilnya melaksanakan kegiatan go to mesjid dan shalat jumat berjamaah. Jumat (27/4).
Setelah melaksanakan shalat jumat Kapolsek Rumbia menyampaikan pesan kamtibmas dengan menghimbau kepada masyarakat bahwa sekarang ini sudah memasukki tahapan pemilihan gubernur dan wakil gubernur sultra, oleh sebab itu diharapkan warga untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan, walaupun berbeda pilihan namun tetap harus menjalin silaturahmi antar sesama.
Kemudian Kapolsek mengingatkan bahwa sebentar lagi memasuki Bulan Suci Ramadhan, olehnya itu hindari dan jangan lagi ada yang mengkomsumsi miras karena dengan miras dapat memicu terjadi tindak pidana seperti penganiayaan dan tindak pidana lainnya.
Kapolsek Iptu Muh. Nur Sultan juga mengingatkan bahwa sekarang ini memasuki musim hujan, dengan situasi seperti seringkali terjadi pencurian, agar werga semua berhati – hati dan waspada periksa pintu dan jendela rumah dan jangan meninggalkan barang berharga jika meninggalkan rumah.” pungkasnya.