Tribratanews.sultra.polri.go.id – Sebagai bentuk tanggung jawab seorang pimpinan agar kegiatan Operasional Polres Kendari dan jajaran Polsek selalu dalam keadaan siap siaga dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas yang terjadi di Wilayah Kendari pada hari Kamis (26/04/2018) pukul 23.30 WITA.
Maka secara rutin Bapak Waka Polres Kendari Kompol Suparno Agus Chandra K, SH. SIK melakukan pengecekan ke Polsek-Polsek tentang kesiapsiagaan, salah satunya yang dicek pada hari Kamis di Mako Polsek Poasia.
Oleh Bapak Wakapolres Kendari memberikan arahan dan atensi kepada personel Polsek Poasia yang dihadiri Kapolsek Poasia Kompol Arfah, A.md dalam arahan dan atensi beliau kepada Polsek Poasia antara lain :
1. Tingkatkan kewaspadaan jaga Mako dan Jaga Tahanan,
2. Antisipasi pada jam rawan, agar unit patroli melaksanakan patroli pada jam-jam rawan tetsrbut,
3. Aktifkan Kring Serse guna mengungkap kasus tindak pidana yang terjadi,
4. Laporan Situasi agar disampaikan ke Siaga Polres Kendari setiap satu jam,
5. Serta dorongan semangat dan motivasi kepada personel Polsek Poasi yang sedang bertugas.
“DiharapkanĀ agar Polsek jajaran Polres Kendari agar tetap meningkatkan kesiapsiagaan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas agar situasi tetap kondusif.” uajar Waka Polres KendariĀ Kompol Suparno Agus Chandra K, SH. SIK