Tribratanews.sultra.polri.go.id-Hujan deras disertai angin kencang terjadi sejak dini hari di beberapa wilayah Kabupaten Muna yang mengakibtakan sebuah pohon tumbang yang berdampak terganggunya lalu lintas di sepanjang Jalan By Pass Raha, Kamis (21/06/2018) pagi.
Kasat Lantas Polres Muna Iptu Yonathan menyampaikan pohon tumbang tersebut membuat Anggotanya yang berada di Satuan Lalu Lintas Polres Muna langsung turun tangan dalam membersihkan pohon tumbang tersebut, dengan menggunakan peralatan pemotong kayu mesin senso, kemudian petugas mengangkat potongan pohon tersebut kepinggir jalan, pembersihan pohon ini dilaksanakan pada saat Anggota Satuan Lalu Lintas melaksanakan tugas rutin dan melintas di tempat kejadian, jelasnya.
”Pohon diperkirakan tumbang menjelang dini hari tadi, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya saja pohon yang tumbang menghalangi atau menutupi jalan hingga kelancaran arus lalu lintas jadi terganggu, ” ungkapnya.
”Kami menghimbau kepada pengemudi kendaraan baik roda dua maupun roda empat terutama saat berkendara agar lebih berhati-hati terlebih saat hujan deras disertai angin kencang untuk berhenti terlebih dahulu sebab di sepanjang jalan banyak pohon besar yang tumbuh dipinggir jalan dan rawan tumbang, utamakan keselamatan,” Pesan Iptu Yonathan.