Hindari Kecelakaan , Sat Lantas Polres Konsel Atur Lalu Lintas Di Depan Masjid Punggaluku

Tribratanews.sultra.polri.go.id-Satuan Lalu Lintas Polres Konawe Selatan ( Konsel ) menggelar personelnya dalam rangka melakukan pengaturan lalu lintas di jalan – jalan rawan kecelakaan , terlebih dengan adanya kegiatan keagamaan masyaramat Konsel dalam beribadah sholat tarawih di bulan ramdhan.

Senin,4/6/2018 sekira pukul 18.30 Wita Personel Sat Lantas Polres Konsel melaksanakan pengaturan lalu lintas di Jalan Kendari – Andoolo tepatnya di jalan poros masjid Kel. Punggaluku Kec. Laeya Kab. Konsel.

Kegiatan pengaturan lalu lintas tersebut dalam rangka memberikan keamanan, keselamatan , ketertiban dan kelancaran dalam berlalu lintas, khususnya bagi umat muslim yang akan melaksanakan sholat tarawih di masjid Kel. Punggaluku dan pengguna jalan lain pada umumnya.

” Pengaturan lalu lintas dilakukan guna memberikan kenyamananan kepada warga Konsel , terlebih lagi kepada umat muslim yang pergi dan kembali dalam melaksanakan sholat tarawih ” Ungkap Kasat Lantas.

 

Tinggalkan Komentar