Kapolsek Andoolo Kunjungi Pondok Pesantren Nadhatul Watan

Kapolsek Andoolo Kunjungi Pondok Pesantren Nadhatul WatanTribratanews.sultra.polri.go.id – Kapolsek Andoolo IPDA Harianto beserta Ketua Bhayangkari Ranting Andoolo Ny. Harianto dan anggota bhayangkari ranting Andoolo melaksanakan kunjungan silaturahmi di Pondok Pesantren Nadhatul Watan Ds. Rahamenda Kec. Buke Kab. Konawe Selatan. Kegiatan dilaksana pada Sabtu, 3 Maret 2018 sekira Pukul 16.00 Wita.
Pada kegiatan kunjungan tersebut diterima langsung oleh pimpinan Pondok Pesantren Ustad JUMIRAH S.Sos Silaturahmi dilaksanakan dalam rangka mempererat persaudaraan antara Polsek Andoolo dengan Pondok Pesantren Nadhatul Watan Kec. Buke Kab. Konawe Selatan.
Dalam kunjungan tersebut, dilaksanakan diskusi tentang berbagai isu kamtibmas yang ada di wilayah hukum Polsek Andoolo. Kapolsek Andoolo menghimbau dan mengajak untuk bersama sama menjaga kamtibmas yang kondusif terkhusus di wilayah hukuk Polsek Andoolo.
Ustad Jumriah selaku pimpinan Pondok Pesantren menyambut baik atas kehadiran dan silaturahmi oleh Kapolsek Andoolo berserta Bhayangkari Ranting andoolo. Ustad Jumirah menyampaikan kesediaanya dalam rangka bersama sama menjaga kamtibmas kondusif di wilayah Kab. Konawe Selatan.
Di akhir pertemuan, IPDA Harianto mengingatkan untuk selalu menjaga kerukunan umat beragama , terlebih lagi di wilayah Kec Buke Kab. Konawe Selatan terdapat berbagai agama dan suku. ” Jangan terprovokasi dengan Isu Sara , dan tetap jaga persatuan dan kesatuan” pungkas Harianto.

Tinggalkan Komentar