Tribratanews.sultra.polri.go.id – Pelaksanaan Operasi Keselamatan Anoa 2018 sudah berjalan selama 7 hari. Mulai dari tanggal 5 sd 11 Maret 2018. Diketahui bahwa pelaksanaan Operasi dilaksanakan sampai dengan tanggal 25 Maret 2018.
Hari ini, Senin , 12 Maret 2018 sekira pukul 08.30 Wita bertempat di ruang Vidcon Polres Konawe Selatan telah dilaksanakan kegiatan Anev ( Analisa dan Evaluasi ) kegiatan Operasi Keselamatan Anoa 2018 Polres Konawe Selatan.
Kegiatan Anev dipimpin oleh Kabag Ops Polres Konawe Selatan AKP Jumadir dan dihadiri oleh seluruh personel yang terlibat dalam pelaksaan operasi keselamatan 2018. ” Pelaksanaan Anev bertujuan untuk mengevaluasi pencapaian target yang telah dilaksanakan serta hambatan – hambatan yang dihadapi selama pelaksanaan operasi serta penentuan target operasi yang akan dilaksanakan ” jelas AKP Jumadir.
Kasat Lantas Polres Konawe Selatan IPTU Izak, S.H. menerangkan, bahwa selama kegiatan operasi minggu pertama tidak tidak terjadi kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Konawe Selatan. “Hal Itu adalah tujuan operasi keselamatan 2018 yaitu meniadakan segala bentuk kecelakaan lalu lintas,” ungkap Kasat Lantas.